Latest Updates

Selamat Ulang Tahun PSSI yg ke-83 #83thPSSI

By Fikri Islamoriza - April 19, 2013 No Comments

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia yang menaungi ratusan klub di Tanah Air, Jumat ini (19/4) tepat berusia 83 tahun.

PSSI menjadi anggota Asian Football Confederation (AFC) pada 1954 dan menjadi anggota FIFA pada 1952.


Selama 83 tahun ini PSSI telah dipimpin oleh 16 Ketua Umum.

Ketua Umum pertama, Soeratin Sosrosoegondo (1930-1940), kemudianArtono Martosoewignyo (1941-1949),Maladi (1950-1959).

Dilanjutkan oleh, Abdul Wahab Djojohadikusumo (1960-1964), Maulwi Saelan (1964-1967), Kosasih Poerwanegara (1967-1974), Bardosono (1975-1977).

Kemudian, Moehono (ad interim, 1977), Ali Sadikin (1978-1981), Syarnoebi Said (1982-1983),Kardono (1983-1991), Azwar Anas (1991-1999), Agum Gumelar (1999-2003).

Selanjutnya, Nurdin Halid (2003-2011), Agum Gumelar (Ketua Komite Normalisasi, ad interim, April - Juni 2011), dan saat ini Djohar Arifin Husin (2011-).

Menyambut ulang tahunnya hari ini, seperti dilansir laman PSSI, Jumat (19/4), Ketua Umum PSSI Djohar Arifin dengan ditemani anggota Komite Eksekutif (Exco) menyatakan bahwa PSSI hanya fokus untuk meningkatkan prestasi saja. Konflik di sepak bola dianggapnya sudah berakhir. 

Sehari sebelumnya, Ketua Umum PSSI dan anggota Exco berziarah ke makam Ir R Soeratin di TPU Simaraga Pajajaran, Bandung, Jawa Barat. Kesempatan ziarah kali ini sekaligus menguatkan semangat PSSI untuk mengangkat harkat martabat bangsa. 

Selamat ulang tahun PSSI. Semoga makin solid.

Tags:

No Comment to " Selamat Ulang Tahun PSSI yg ke-83 #83thPSSI "